• About
  • Sitemap
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Terms and Conditions
  • Contact
  • Digital Marketing
  • SEO
    • Info SEO
    • Backlink
    • FAQ SEO
  • Website
    • Hosting
    • WordPress
    • Blogspot
    • CMS
  • Blogging
    • Event
    • Lomba Blog
    • Sobat Blogger
  • Review
    • Application
    • Games
    • Notebook
    • Smartphone
    • Software
  • Technology
    • Computers
    • Programming
    • Tech News
  • Other
    • Business
    • Education
    • Fashion
    • Fintech
    • Food
    • Health
    • Lifestyle
    • Otomotif
    • Property
    • Travel
No Result
View All Result
  • Digital Marketing
  • SEO
    • Info SEO
    • Backlink
    • FAQ SEO
  • Website
    • Hosting
    • WordPress
    • Blogspot
    • CMS
  • Blogging
    • Event
    • Lomba Blog
    • Sobat Blogger
  • Review
    • Application
    • Games
    • Notebook
    • Smartphone
    • Software
  • Technology
    • Computers
    • Programming
    • Tech News
  • Other
    • Business
    • Education
    • Fashion
    • Fintech
    • Food
    • Health
    • Lifestyle
    • Otomotif
    • Property
    • Travel
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Home Website Hosting

Pengertian, Peran, serta Cara Beli Hosting yang Wajib Diketahui

by Irwin Andriyanto
21 November 2020
Reading Time: 12min read
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on Pinterest

Digital marketing menjadi salah satu strategi yang banyak digunakan oleh para pelaku usaha saat ini. Salah satu contohnya adalah lewat sebuah website. Perlu diketahui bahwa website bisa dikelola dan diakses berkat adanya layanan hosting. 

Agar Anda bisa melakukan marketing dengan baik dan lancar, maka pemahaman tentang hosting juga perlu dikuasai. Berikut akan dibahas pengertian, peran, serta cara beli hosting.

Pengertian Hosting

Hosting merupakan sebuah rumah atau wadah di mana semua data website akan disimpan. Lewat hosting inilah penyimpanan dan akses data bisa dilakukan dengan mudah, aman, dan lancar. Jenis data yang dapat disimpan lewat layanan hosting ini adalah video, script, gambar, email, database, dan lain sebagainya. 

Baca juga: 5 Tips untuk Web Designer Pemula Agar Cepat Profesional

Peran penting dari hosting ini sangat berpengaruh pada kelancaran dari akses sebuah website. Itulah mengapa para pelaku usaha harus memperhatikan pilihan layanan hosting dengan baik demi kelancaran digital marketing mereka. 

Jangan sampai konsep website sudah direncanakan sebaik mungkin namun akses ke website tidak bisa dilakukan dengan lancar.

Membeli Layanan Hosting

Tidak sulit untuk menemukan penyedia layanan web hosting saat ini. Hanya saja Anda memang perlu teliti agar bisa mendapatkan layanan yang paling bisa diandalkan. Sebelum melangkah ke cara beli hosting, sebaiknya perhatikan dulu hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan. 

Berikut adalah beberapa poin penting yang harus diperhatikan saat Anda akan membeli layanan ini.

1. Nilai Uptime

Penting sekali untuk memperhatikan nilai uptime dari sebuah layanan. Sangat direkomendasikan untuk memilih layanan dengan nilai uptime di atas 95,5%. Nilai uptime inilah yang akan menunjukkan sejauh apa kelancaran akses website yang Anda miliki. 

Tentu saja Anda ingin website bisa diakses dengan lancar selama 24 jam setiap hari, bukan? Pilihlah layanan yang mampu menyediakan akses optimal sehingga para pengunjung bisa mengakses website kapan saja mereka mau. 

Baca juga: Digital Marketing 101: Apa yang Dimaksud dengan Leads?

Biasanya penyedia jasa akan memberikan informasi detail mengenai nilai uptime sehingga bisa dijadikan pertimbangan bagi Anda.

2. Pilihan Upgrade

Sangat disarankan memilih layanan yang memungkinkan Anda untuk melakukan upgrade. Jika suatu saat akses website melebihi limit, maka Anda bisa dengan mudah mengatasinya. Hal ini bisa didiskusikan terlebih dahulu dengan penyedia jasa yang sudah Anda pilih.

3. Addon Domain

Fitur yang satu ini juga tak kalah penting untuk dipertimbangkan. Terutama jika Anda berencana untuk mengelola lebih dari 5 website. Pilihlah layanan hosting yang menawarkan fitur addon domain sehingga Anda bisa mendapatkan nama domain yang berbeda. Paling tidak, paket layanan yang Anda pilih sebaiknya menawarkan fitur addon domain minimal sebanyak 10 domain.

4. Garansi

Anda tentu ingin menggunakan layanan yang bisa memfasilitasi akses website dengan lancar jaya tanpa hambatan. Penting sekali untuk memastikan kelancaran tersebut dengan adanya jaminan garansi. Sebelum membeli paket hosting, coba periksa kembali apakah Anda mendapatkan garansi atau tidak.

Baca juga: Bisnis Online Anda Terdampak Covid-19? Lakukan 5 Hal ini!

Saat ini banyak layanan jasa yang sudah menyediakan program garansi. Biasanya Anda akan mendapatkan jaminan garansi uang kembali selama 30 hari pemakaian website. Jika selama 30 hari akses website tidak lancar dan tidak memuaskan maka Anda bisa mendapatkan uang kembali

5. Pertimbangan Harga

Poin yang satu ini jelas menjadi salah satu pertimbangan penting yang tak boleh dilewatkan. Anda harus teliti memeriksa harga yang harus dibayarkan untuk mendapatkan layanan akses website yang lancar. 

Ada dua harga yang harus diperhatikan yaitu harga pertama kali beli dan harga perpanjangan. Periksa kembali apakah harga pertama dengan harga perpanjangan jauh berbeda atau tidak.

Akan jauh lebih menguntungkan apabila Anda bisa mendapatkan harga diskon untuk pembelian pertama. Carilah penyedia jasa yang terpercaya dan memberikan penawaran diskon menarik untuk Anda memulai website.

6. Layanan 24 Jam

Perlu diketahui bahwa penyedia jasa hosting yang baik akan memberikan pelayanan selama 24 jam. Seperti kita tahu bahwa akses website bisa dilakukan kapan saja bahkan saat tengah malam sekalipun. Jika terjadi gangguan pada saat akses dilakukan tengah malam, Anda tentu membutuhkan dukungan atau bantuan dari pihak yang tepat.

Baca juga: 7 Hal Wajib Ada di e-Commerce Profesional Anda

Perhatikan apakah penyedia jasa yang akan Anda pilih memberikan support 24 jam atau tidak. Lebih disarankan untuk memilih layanan yang memang bisa memberikan bantuan kepada Anda selama 24 jam penuh.

7. Keuntungan Lainnya

Selain bisa menggunakan fasilitas hosting dengan nyaman, ternyata Anda juga berkesempatan mendapatkan keuntungan. Salah satunya adalah dengan mengikuti program afiliasi. Coba temukan penyedia jasa yang juga menawarkan kerjasama ini sehingga Anda bisa mendapatkan keuntungan lebih banyak lagi.

Program afiliasi ini merupakan kerjasama di mana Anda akan diminta untuk memasarkan produk dari jasa tersebut lewat website Anda. Jika memang ada program semacam ini yang ditawarkan, pelajari dengan detail dan perhitungkan keuntungan yang bisa Anda dapatkan.

Cara Beli Hosting

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang, mendapatkan layanan hosting tidaklah sulit. Cara beli hosting semakin mudah dan bisa dilakukan dengan cepat. Berikut adalah beberapa langkah yang perlu Anda lakukan.

  1. Pilih penyedia jasa yang tepat dan bisa Anda percaya untuk mengelola website.
  2. Pilih satu paket yang akan Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan website.
  3. Biasanya setelah memilih jenis paket, Anda akan langsung diarahkan pada laman order flow.
  4. Lakukan pengisian data sesuai dengan permintaan dari penyedia jasa.
  5. Jangan lupa, pilih nama domain yang Anda inginkan untuk website Anda.
  6. Setelah pemesanan selesai dilakukan, akan muncul invoice. 
  7. Lakukan pembayaran sesuai dengan metode yang Anda inginkan.

Setiap penyedia jasa hosting mungkin memiliki peraturan yang berbeda-beda. Namun, secara garis besar itulah cara beli hosting yang bisa Anda lakukan. Pastikan bahwa layanan yang Anda pilih sudah sesuai dengan kebutuhan sehingga bisa memadai akses website yang akan Anda kelola.

Digital Marketing Melalui Website

Jika website Anda sudah siap digunakan, maka usaha yang Anda jalankan siap untuk melejit. Namun, tentu saja hal ini dipengaruhi oleh sejauh apa Anda mengelola website tersebut. Semakin baik strategi pengelolaan yang Anda lakukan maka akan memberikan hasil yang semakin memuaskan. Berikut beberapa strategi digital marketing yang bisa dilakukan lewat website Anda.

1. Pembuatan Konten

Tentu saja konten website memiliki pengaruh besar bagi reputasi website Anda. Buatlah konten-konten yang tak hanya menarik perhatian tapi juga bisa memberi manfaat bagi pengunjung website.

2. Tampilan Website

Buatlah tampilan yang paling menarik untuk website Anda. Gunakan warna-warna serta font yang menarik perhatian. Konsep tema yang menarik tentu akan memberikan nilai lebih bagi website Anda.

3. Kemudahan Komunikasi

Berikan link yang memudahkan komunikasi antara diri Anda dengan konsumen. Penting juga untuk meminta konsumen memasukkan email agar memudahkan Anda untuk melakukan pemasaran lewat email mereka.

4. Manfaatkan Link Media Sosial

Penggunaan media sosial tetap harus dimanfaatkan. Link ke media sosial akan sangat membantu proses pemasaran produk dan bisa menjangkau lebih banyak konsumen

Itulah tadi cara beli hosting dan informasi lainnya yang bisa bermanfaat bagi Anda. Digital marketing bisa dilakukan dengan mudah saat ini berkat layanan hosting yang semakin terpercaya. Jangan sampai salah pilih, gunakan hosting dan domain yang tepat demi kelancaran akses website Anda.

Irwin Andriyanto

Seorang yang #MengakuBlogger tertarik pada ilmu pemrograman dan perkembangan Digital Marketing mulai dari SEO, SEM hingga Content Writing

Related Posts

Website

Intip Berapa Harga Jasa Pembuatan Website Murah Terkini

by Irwin Andriyanto
14 Desember 2020
0

Saat ini, website merupakan salah satu media yang berperan penting. Salah satunya di dalam pemasaran maupun promosi. Bahkan, sudah digunakan...

Read more

Keuntungan Menggunakan Cloud Hosting Indonesia Terbaik

3 Desember 2020

Tips Membuat Website UMKM dengan Budget Minim

25 Oktober 2020

5 Tips untuk Web Designer Pemula Agar Cepat Profesional

19 September 2020

Buat Website Gratis Ternyata Gak Serumit yang Kamu Kira

1 Februari 2020

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended.

Inilah 4 Tipe Mahasiswa saat Perkuliahan, Kamu masuk yang mana?

31 Januari 2017

Mini Kontes SEO #1

6 Mei 2017

Trending.

Kriteria-Kriteria Algoritma yang Baik dan Benar

7 November 2016

Form Pendaftaran Kelas Growth Blogger

27 November 2020

Definisi Pengertian Algoritma Menurut Para Ahli

5 November 2016

Jenis-Jenis Flowchart yang Sering Digunakan

26 Desember 2016

Cara Cek Merk Sudah Terdaftar Atau Belum Dengan cara Online

31 Agustus 2020
  • About
  • Sitemap
  • Privacy Policy
  • Disclaimer
  • Terms and Conditions
  • Contact
Tel/WA/Telegram: +62 897 906 9193

© 2020 Masirwin. - Sharing Area of Irwin Andriyanto.

No Result
View All Result
  • Digital Marketing
  • SEO
    • Info SEO
    • Backlink
    • FAQ SEO
  • Website
    • Hosting
    • WordPress
    • Blogspot
    • CMS
  • Blogging
    • Event
    • Lomba Blog
    • Sobat Blogger
  • Review
    • Application
    • Games
    • Notebook
    • Smartphone
    • Software
  • Technology
    • Computers
    • Programming
    • Tech News
  • Other
    • Business
    • Education
    • Fashion
    • Fintech
    • Food
    • Health
    • Lifestyle
    • Otomotif
    • Property
    • Travel

© 2020 Masirwin. - Sharing Area of Irwin Andriyanto.