4 Manfaat Menggunakan Pemutih Pada Pakaian

Photo of author
Written By Irwin Andriyanto

Seorang yang mengaku blogger padahal isi blognya placement semua.

Di pasaran ada dua jenis produk pengelantang pakaian atau bleaching, yaitu pemutih pakaian dan pencerah pakaian. Keduanya sama-sama bermanfaat untuk membuat pakaian menjadi lebih enak dilihat bagaikan pakaian baru. Pemutih pakaian dikenal sebagai chlorine bleach, sementara pencerah pakaian dikenal dengan oxygen bleach.

Oxygen bleach aman untuk dipakai semua warna, sebab memang fungsinya untuk mencerahkan pakaian. Oxygen bleach ini dijual dengan bentuk bubuk atau serbuk, sehingga bisa dicampurkan dengan deterjen dan aman-aman saja.

Beda halnya dengan chlorin bleach, yang dijual dalam bentuk likuid dan tak bisa dicampurkan dengan bahan lainnya termasuk deterjen. Karena berbahan dasar klorin, maka chlorine bleach akan membuat pakaian Anda lebih bersih dan putih. Digunakan hanya untuk pakaian yang warnanya putih saja, biasa dipakai untuk merendam pakaian kotor yang akan dicuci.

Pemutih pakaian adalah salah satu rangkaian cuci pakaian yang tak boleh dilewatkan, apalagi jika pakaian yang Anda miliki mayoritas berwarna putih. Seperti yang diketahui, jika pakaian dengan warna putih memang agak tricky perawatannya. Warnanya yang bersih, sangat mudah untuk kotor apalagi jika Anda kurang hati-hati dalam memakainya.

Beberapa Manfaat Menggunakan Pemutih Pada Pakaian

Menggunakan pemutih pakaian
4 Manfaat Menggunakan Pemutih Pada Pakaian

Ada beberapa alasan yang membuat orang lain senang memakai warna putih, salah satunya karena membuat warna kulit menjadi lebih cerah. Banyak pula yang memakai warna putih karena suka dengan imagenya yang suci, polos dan steril.

Hanya saja pakaian dengan warna putih tidak bisa dipakai sembarangan, Anda harus hati-hati saat berjalan, duduk, makan dan minum. Jika tidak, pakaian putih Anda akan kotor dan cukup sulit untuk dibersihkan, kecuali pakai pemutih.

Apakah Anda suka menggunakan pemutih untuk pakaian yang dicuci? Selamat, Anda akan mendapatkan beberapa manfaat ini setiap harinya, lho! Apa saja? Simak berikut ini:

1. Warna pakaian lebih cerah

Hal pertama yang Anda dapatkan adalah warna pakaian yang lebih cerah, pakaian putih semakin cemerlang. Pemutih memang diformulasikan khusus untuk membuat serat kain putih menjadi semakin putih dan bersih. Itulah mengapa banyak orang yang menggunakan pemutih supaya bisa membuat pakaian mereka terlihat lebih bersih.

Hanya saja jangan gunakan pemutih untuk pakaian yang berwarna, sebab pemutih akan membuatnya jadi luntur. Anda tentu tak ingin pakaian berwarna jadi kehilangan warna indahnya bukan? Jadi berhati-hati jika ingin memutihkan pakaian.

2. Tidak berbau apek

Pakaian yang menggunakan pemutih, tidak akan berbau apek. Sebab bahan utama dari pemutih mampu mengatasi bakteri dan menghilangkan bau tak sedap. Akhirnya pakaian yang Anda cuci dan beri pemutih, akan berbau segar.

Beberapa produk pemutih memiliki bau yang cukup tajam dan menyengat, namun belakangan ini banyak pula pemutih yang sudah disertai dengan pewangi. Sehingga aromanya menjadi lebih wangi, dan tidak menyengat di hidung.

3. Pakaian tidak kusam

Tak ada yang suka memakai pakaian yang kusam, atau menguning. Pakaian putih yang menguning akan membuat pemakainya terlihat lebih kucel dan kurang menarik. Apalagi jika untuk seragam sekolah dan kantor, atau untuk pakaian resmi seperti gaun pesta, atau kebaya pernikahan.

Dengan memanfaatkan pemutih dengan benar, maka Anda bisa mendapatkan pakaian yang tidak kusam warnanya. Bila pakaian Anda cemerlang dan cerah warnanya, sudah tentu Anda juga lebih percaya diri saat mengenakannya, bukan?

4. Merawat serat kain

Produk pemutih zaman old biasanya memiliki formula yang keras, sehingga pemakaian pemutih dalam masa yang lama bisa membuat serat kain rapuh. Akhirnya pakaian pun jadi lebih mudah sobek dan rusak.

Namun produk pemutih terbaru biasanya memiliki formula yang lebih ramah serat kain, namun dengan kemampuan memutihkan yang lebih bagus. Sehingga bukan hanya mendapatkan pakaian yang lebih putih dan bersih, namun juga lebih awet sebab serat kainnya dirawat dari dalam.

Beberapa manfaat menggunakan pemutih pakaian di atas tentu sangat membantu, utamanya untuk Anda yang menyukai kebersihan. Tidak bisa dipungkiri, mengenakan pakaian yang bersih dan putih membuat rasa percaya diri jauh lebih besar. Anda pun bisa beraktivitas dengan lebih maksimal setiap harinya.

Tinggalkan komentar

Irwin Andriyanto is an Intellifluence Trusted Blogger
Seedbacklink

Mau kerjasama dengan Masirwin Note's

Caranya mudah, Cukup kirim email ke email dibawah ini.

Irwin@tangerangdigital.id