Hati-hati! Tantangan Dalgona Candy pada Anak-anak Berbahaya

Photo of author
Written By Irwin Andriyanto

Seorang yang mengaku blogger padahal isi blognya placement semua.

Akhir-akhir ini, setelah penayangan drama Korea Squide Game, camilan salah satu yang menjadi tantangan dalam drama tersebut menjadi viral. Tidak hanya di Indonesia, tantangan tersebut viral di beberapa belahan dunia.

Camilan Korea yang viral tersebut adalah dalgona candy atau ppopgi, makanan jadul khas Korea Selatan. Dalgona candy terbuat dari dari campuran gula pasir dan sedikit baking soda.

Sebenarnya di dalam salah satu scene drama Korea Squide Game, tidak hanya memperlihatkan dalgona candy, namun ratusan permen yang menampilkan tantangan yang menegangkan. Dan dalgona candylah yang mendapatkan perhatian khusus, sehingga menjadi viral.

Dengan viralnya tersebut serta pembuatan permennya yang mudah untuk lakukan dan bahan yang mudah ditemukan, membuat banyak orang tertarik untuk membuat dalgona candy.

Tidak perlu pergi ke Korea Selatan untuk bisa menikmati dalgona candy, semua pasti bisa membuatnya di rumah. Namun, terdapat beberapa kasus tentang tantangan membuat dalgona candy yang banyak dilakukan oleh anak-anak di bawah umur.

Hal ini sangat mengkhawatirkan, karena berbahaya untuk dilakukan oleh anak-anak.

Dilansir dari Newsweek pada Rabu(3/11/2021), dokter di Inggris melaporkan anak-anak dilarikan ke RS dengan luka bakar serius, setelah mencoba mengambil bagian dari tantangan drama Korea Squide Game tersebut.

Anak-anak tersebut mencoba membuat gulali yang memiliki titik didih tinggi dan menempel di kulit, dan mengalami luka bakar yang serius. Titik didih yang sangat tinggi, luka bakar apapun benar-benar berpotensi menyebabkan luka jaringan kulit yang serius.

Karenanya, anak-anak yang akan melakukan tantangan tersebut harus didampingi oleh orang dewasa saat menggunakan kompor atau pemanas yang berpotensi menyebabkan cedera serius.

Hal serupa terjadi di negara Australia, seperti yang disebutkan The Daily Telegraph, dilaporkan 3 anak di rawat di rumah sakit di Sidney dengan cedera akibat tantangan dalam dram Squide Game tersebut.

Gula cair lebih panas daripada air mendidih, dan itu membuat luka bakar yang mengakibatkan luka yang sangat dalam hampir seketika, itu cukup berbahaya.

Dilaporkan bahwa ada salah satu anak berusia 14 tahun yang terluka setelah mengambil tantangan tersebut. Insiden itu meninggalkannya dengan luka bakar tingkat tiga di kakinya. Saat itu, dia melelehkan gula dalam cangkir yang tidak diperuntukkan digunakan pada microwave, sehingga wadah tersebut meledak dan campuran dalam cangkir tersebut mengenai tubuhnya.

Resep Dalgona Candy

Dalgona Candy

Bahan :

2 sdm gula pasir

Sejumput baking soda

Cara Membuat :

  1. Siapkan kedua bahan di atas.
  2. Siapkan alas untuk membuat adonan, jika tidak ada silicon mat, Anda biaa menggunakan kertas nasi, loyang atau piring, kemudian oleskan sedikit minyak pada alas tersebut.
  3. Siapkan cetakan yang akan digunakan untuk membuat motif pada dalgona candy, Anda dapat menggunakan cetakan cookies dan oleskan sedikit minyak.
  4. Siapkan alat pemotong roti atau screper dari besi untuk menekan adonan permen. Jika Anda tidak memiliki alat tersebut, Anda bisa menggunakan bagian bawah loyang.
  5. Siapkan wajan anti lengket atau menggunakan sendok sayur anti lengket. Masukkan gula pasir kemudian masak di atas api kecil, aduk gula agar tidak gosong. Jika gula sudah meleleh, masukkan sejumput baking soda.
  6. Segera aduk kembali setelah diberikan baking soda agar tidak gosong. Terus aduk sampai mengembang dan berubah warna menjadi lebih terang. Kemudian tuangkan di atas alas yang sudah disiapkan.
  7. Tunggu selama 10 detik sebelum menekan dalgona candy. Hal ini bertujuan agar permen menjadi lebih menyatu. Jika sudah, tekan permen secara perlahan dan jangan sampai terlalu tipis.
  8. Berikan motif menggunakan cetakan cookies, tekan dan segera lepaskan. Biarkan sebentar sampai permen dalgona kering.
  9. Dalgona Candy siap dihidangkan.

Tinggalkan komentar

Irwin Andriyanto is an Intellifluence Trusted Blogger
Seedbacklink

Mau kerjasama dengan Masirwin Note's

Caranya mudah, Cukup kirim email ke email dibawah ini.

Irwin@tangerangdigital.id