Berwisata di Kota Jakarta ternyata sangat seru, banyak tempat bisa dikunjungi mulai dari Museum hingga Kulineran. Bagi para warga Jakarta maupun wisatawan dapat mencoba mengunjungi tempat hits di Jakarta berikut ini.
Daftar Isi
Museum Art
Saat ini di Jakarta banyak sekali wisata asik dan yang memberikan spot-spot foto menarik untuk dikunjungi. Misalnya saja berbagai art museum Jakarta yang memamerkan berbagai karya seni Modern yang sangat cantik digunakan sebagai spot berfoto. Beberapa lokasi museum tersebut adalah:
1. House Of Sweets
Yang pertama ada House of Sweets, yang bertemakan makanan manis. Terdapat 20 ruangan untuk berfoto yang memiliki tema menarik di masing-masing ruangannya. Setiap ruangan juga dilengkapi dengan properti lucu berupa makanan, seperti donat, permen, biskuit es krim dan masih banyak lagi. Selain itu aroma tiap ruangan juga terasa manis, pengunjung bisa mencium aroma menyenangkan seperti teh, kopi atau sirup.
2. Museum MACAN (Modern And Contemporary Art In Nusantara)
Museum MACAN merupakan museum pertama di Indonesia yang memiliki koleksi seni modern dan kontemporer Indonesia serta Internasional. Karya seni yang dipamerkan di dalam merupakan koleksi dari kolektor seni sekaligus pengusaha, Haryanto Adikoesoemo.
Saat berkunjung ke Museum MACAN ada salah satu karya seni yang menjadi favorit yaitu “Infinity Mirrored Room”, karya seniman Jepang, Yayoi Kusama. Karya seni berupa ruangan yang tampak gelap dengan bola warna warni yang menggantung serta cermin besar. Ada juga karya seni berupa bintik-bintik warna warni atau pun hitam yang cukup hits di media sosial.
3. MojA Museum
Lokasi selanjutnya adalah MojA Museum yang merupakan galeri foto. Di tempat ini menyediakan banyak spot foto dengan tema cinema art atau perpaduan antara seni dan movie. Ada 14 ruang foto cinematik yang memiliki tema masing-masing dan dilengkapi dengan properti yang tak kalah unik.
Wisata Kuliner
Selain museum yang asik untuk berfoto juga ada berbagai tempat wisata kuliner Jakarta yang menyediakan berbagai makanan khas Jakarta, Nasional, hingga Internasional.
1. Jalan Sabang
Jalan Sabang merupakan kawasan wisata kuliner di Jakarta yang sudah ada sejak puluhan tahun lalu dan selalu menjadi favorit warga Jakarta maupun wisatawan. Jalan Sabang kini dinamakan Jalan H. Agus Salim merupakan jalan sepanjang 500 meter dan diapit jajaran pertokoan di kedua sisinya.
Keramaian kuliner akan terasa ketika matahari mulai terbenam. Deretan warung tenda pinggir jalan akan mulai dibuka dan menghadirkan kuliner nikmat Ibu Kota.
2. Glodok
Kemudian ada kawasan pecinan yang juga menjadi wisata kuliner di Jakarta yang cukup populer. Mayoritas kulinernya non halal karena memang daerahnya merupkan daeran pecinan, tetapi ada juga yang menyajikan makanan ramah Muslim legendaris.
3. Pasar Baru
Pasar Baru dikenal karena pilihan toko tekstil yang melimpah, selain itu juga merupakan kawasan kuliner di Jakarta yang menarik. Di daerah ini kamu bisa menemukan aneka makanan, mulai dari Cakwe Ko Atek, Bakmi Gang Kelinci, hingga Bistro Bakery yang legendaris.